sinarmas covid19

Bahu Membahu Melawan Corona, Sinar Mas Melakukan Penggalangan Dana


Assalamualaikum,

Gimana work form home-nya? Masih betah di rumah? Atau masih harus bekerja keluar rumah?  Kalau pun terpaksa masih harus bekerja keluar rumah, tetap untuk selalu jaga diri dan keluarga ya. Jangan menganggap kondisi sekarang ini santai. Buat yang di rumah dan mulai bosan, tahan dulu. Ini semua demi kesehatan kita bersama.

Hampir dua pekan ini persaan aku enggak menentu. Tentunya semua ini berkaitan dengan wabah Covid-19 yang semakin merebak. Enggak mungkin aku bilang kalau aku enggak takut. Menurut aku memang sudah sepatutnya kita semua merasa takut. Takut yang menjadikan kita untuk waspada tentunya, bukan takut kemudian menjadi panik. Apalagi sampai menimbun sembako, obat-obatan, dan lainnya. Enggak dong.

Aku hanya berusaha mawas diri, menjaga diri dan keluarga. Apalagi di awal-awal masa work from home ini aku sempat batuk flu. Aku semakin membatasi diri, jangan sampai aku menularkan ke orang-orang. Beberapa renaca keluar rumah aku batalkan. Di rumah saja, aku membatasi jarak aku dan suami, mengingat dia masih harus bekerja ke kantor. Iya, aku berpikir, ini adalah salah satu bentuk kepedulian aku yang bisa aku lakukan, jangan sampai suami aku tertular flu sama aku, dan dia menularkan flu ke rekan-rekan kerjanya.

sinarmas covid19

Ada banyak cara untuk membantu mengatasi wabah Covid-19 ini. Kalau aku berusaha membantu dengan berdiam di rumah dan menjaga kesehatan tubuh, Sinar Mas bersama perusahaan lain bekerjasama dengan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia menggalang dana sebesar Rp500 Miliar untuk Covid-19.

Penggalangan Dana untk Wabah Covid-19

Yuk, kita membantu dengan cara yang bisa kita lakukan. Melihat kondisi penyebaran virus corona yang semakin meluas, dan mengetahui fakta di lapangan peralatan medis yang diperlukan mendorong Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia untuk melakukan penggalangan dana. “Kami mendapatkan informasi bahwa kecepatan dan ketepatan penanganan menjadi kunci memerangi pandemi COVID-19. Itu yang mendorong sinergi dilakukan melalui penggalangan dana guna memberikan bantuan alat kesehatan,” tutur Hong Tjhin, relawan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia sekaligus CEO DAAI TV Indonesia.

Tentunya Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia tidak sendiri dalam melakukan penggalangan dana ini. Sinar Mas berserta perusahaan lain yang tergabung dalam KADIN turut menggalang donasi untuk penanganan penyerbaran virus corona ini.  “Keahlian, peran serta dedikasi tenaga medis kala pandemi sangat bernilai. Sudah barang tentu harus terlindungi,” ujar G. Sulistiyanto, Managing Director Sinar Mas.

Dengan target sebesar Rp 500 miliar, direncanakan hasil dari donasi yang digalang nantinya akan digunakan untuk membeli peralatan uji coba cepat (rapid test kit) sebanyak 1 juta buah. Selain itu, donasi juga dimanfaatkan untuk membeli 20 ribu baju isolasi, 4 unit alat bantu pernafasan, termasuk 1 juta masker.

Bantuan ini nantinya akan disalurkan melalui Kementrian Kesehatan dan Badan Nasional Penanggulangan Becana (BNPB). Untuk laporannya pun akan dibuat secara berkala dan dilaporkan kepada Presiden Jokowi. Dengan adanya penggalangan dana yang dilakukan oleh Sinar Mas dan perusahaan lainnya ini, diharapkan akan semakin banyak perusahaan-perusahaan lainnya untuk bersama mengatasi wabah COVID-19.

Serahkan Bantuan ke Sejumlah Rumah Sakit di Jakarta

Pada hari Rabu (18/3) lalu, Tzu Chi telah menyerahkan bantuan berupa APD seperti baju isolasi, masker, kacamata, sarung tangan, juga ventilator yang diserahkan kepada Kementerian Kesehatan untuk diberikan kepada beberapa rumah sakit, seperti RSPAD Gatot Soebroto, RSPI Sulianti Saroso dan RSUP Persahabatan. Menurut Hong Tjhin, dukungan lain yang dapat mereka berikan adalah mengikuti semua arahan Pemerintah seperti melakukan pembatasan interaksi dengan pihak lain (social distancing) dan mengedepankan pola hidup sehat.

Saling mendukung saat pandemi akibat virus corona ini memang sangat penting untuk dilakukan. Semoga nantinya akan semakin banyak pihak lainnya untuk bersama mengatasi wabah Covid-19 ini. Kamu juga bisa lho membantu mengatasi agar virus corona ini tidak semakin luas. Caranya adalah dengan menerapkan social distancing. Dengan melakukan ini kamu bisa melindungi diri kamu, juga orang-orang tersayang di sekitar kamu. Selain social distancing tidak ada salahnya kalau saat ini kurangi aktivitas di luar rumah yang kiranya tidak terlalu urgent.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *