Happy banget deh koleksi resep masakan yang bisa aku buat di rumah makin bertambah. Soalnya nih Alhamdulillah di awal tahun 2022 ini aku baru aja ikutan lagi acara yang di selenggarakan oleh House Kari ala Jepang.
Yups tepatnya pada tanggal 22 Januari 2022, bertempat di Almond Zucchini Cooking Studio, Jakarta Selatan. House kari ala Jepang menyelenggarakan kegiatan seru nih mengundang blogger dan influencer dengan mengusung tema “House of Heritages” dan akupun berkesempatan untuk hadir di acara tersebut.
Event ini juga menghadirkan Professional Chef yaitu Theodorus Setyo, yang memandu kegiatan masak memasak dengan menggunakan bumbu utama yaitu Kari Roux dari House Kari ala Jepang. Kebayang kan excitednya aku yang siap menampung ilmu untuk belajar menu masakan baru lagi yang langsung diajarkan oleh Chef profesional.
Keistimewaan Bumbu House Kari ala Jepang
Jadi sesuai dengan tema acaranya yaitu House of Herritages, PT. House And Vox Indonesia juga ingin memperkenalkan lebih luas lagi khususnya di Indonesia mengenai produknya yaitu bumbu kari jepang serbaguna House Kari ala Jepang.
Keistimewaan House Kari ala Jepang sendiri adalah bumbu kari blok atau biasa disebut “Kari Roux” yang mudah untuk digunakan dalam memasak sehari-hari. Kari Roux, dibaca “Kari Roo” adalah bumbu saus padat yang sudah memiliki rasa gurih, sehingga kita gak perlu lagi menambahkan garam atau penyedap rasa lainnya. Karena nih bumbu Kari ini sudah memiliki cita rasa kari yang enak.
Dan tentunya Kari Roux ini dengan citarasa Jepang yang mild. Selain itu tekstur kuah kental yang dihasilkan juga gak mengandung santan atau susu, sehingga dapat dinikmati oleh seluruh nggota keluarga. FYI lagi nih ternyata House Kari ala Jepang juga merupakan Kari Jepang Roux Pertama di Indonesia dengan sertifikasi Halal MUI sejak tahun 2016.
Di acara ini juga hadir Mr.Tetsufumi Koda, selaku Direktur PT House And Vox Indonesia lho. Beliau menuturkan “House Foods telah mengubah budaya makanan secara revolusioner dengan berbagai cara sejak lahirnya menu kari di Jepang. House Foods adalah perusahaan produsen makanan ternama yang menguasai pangsa pasar penjualan Kari Jepang di Jepang hingga akhirnya House Foods menghadirkan kari jepang halal ke Indonesia pada tahun 2016 melalui PT House & Vox Indonesia. Saya berharap masyarakat Indonesia dapat menikmati keragaman makanan dengan produk kami”. Wah keren ya!
Nah produk House Kari ala Jepang saat ini di Indonesia sudah tersedia dalam kemasan 935g dan 300g. Dan kemasan ini gak hanya di pasarkan di Indonesia saja, tapi dipasarkan juga menyebar ke beberapa negara tetangga seperti Singapore, Malaysia, Brunei & Dubai.
Sebelumnya target pasar untuk produk ini mengarah ke Horeca (Hotel, Resto & Cafe) dengan kemasan 935g yang dapat disajikan untuk 50 porsi. Dan pada tahun 2020 kemarin, mulai diluncurkan juga kemasan 300g yang sudah hadir untuk retail dan dapat ditemukan di berbagai Supermarket atau E-Commerce Indonesia. Jadi chef rumahan seperti akupun sudah bisa pakai produk ini untuk masak di rumah!
Belajar Masak Menu Istimewa kolaborasi Cita Rasa Indonesia & Jepang yang Praktis Menggunakan House Kari ala Jepang
Bagian yang paling seru buatku di acara kemarin yaitu pada saat belajar langsung menu masakan karya dari Chef Theodorus Setyo yang istimewa banget, menggabungkan cita rasa khas Indonesia dengan bumbu Kari ala Jepang. Dan juga dengan penyajian yang spesial ala sajian restoran.
Kami semua yang hadir juga hands on cooking atau mempraktekan langsung saat itu juga memasak menu yang diajarkan oleh Chef Theo tersebut. Nama masakannya yaitu Daging Saus Kari dengan Kroket & Sayur. Masakan ini terdiri dari daging sapi yang dimasak seperti steak diberi saus Kari Jepang dengan Citarasa bumbu khas Indonesia, dengan condiment kroket kentang kari dan aneka sayuran yang dimasak dan ditata sangat cantik.
Wah beneran seru banget, akupun sama sekali gak menyangka ternyata bisa berhasil memasak menu istimewa seperti ini. Karena ternyata membuat saus kari dengan cita rasa Indonesia bisa banget menggunakan bumbu Kari Roux House Kari ala Jepang yang memang sangat praktis. Kari rouxnya di olah lagi dengan bumbu Indonesia seperti kapulaga, bunga lawang, serai, dan lai-lain. Next time aku akan tulis resep nya juga di blog deh!
Tentunya aku langsung menikmati hasil masakannya juga dong. Dan rasanya enak sekaliii.. Saus karinya klop banget dinikmati dengan daging sapi yang empuk dan juicy cocok juga saat dicocol dengan kroket juga sayurannya.
Setelah acara masak-masak nya selesai, acara dilanjut dengan games dan talkshow bersama Chef dan House Kari ala Jepang. Rejeki gak kemana nih aku memenangkan salah satu gamesnya juga hihi..
Sepulang dari acara ini beneran deh aku gak sabar untuk masak dan berkreasi membuat menu-menu istimewa lainnya di rumah pakai House Kari ala Jepang. Terima kasih banyak atas undangannya ya House Kari ala Jepang!