pura ulun danu bratan

Pura Ulun Danu Bratan Bali Destinasi Liburan Impianku Tahun Ini 1


Pura Ulun Danu Bratan Bali Destinasi Liburan Impianku Tahun Ini – Siapa sih yang gak kenal pulau Bali dengan keindahan berbagai pantai yang dimilikinya. Pulau bali tuh sudah sejak dulu hingga sekarang masih menjadi destinasi wisata yang paling diminati para turis dan traveller lokal maupun internasional yang ingin menikmati keindahan alam dan budaya yang sangat eksotis. Begitu banyak pantai dengan view yang indah wajib deh dikunjungi saat berwisata kesana.

Kalau soal pantai gak usah diragukan lagi ya, seperti yang sudah kita tahu berbagai pantai populer di bali seperti pantai Kuta, pantai tanjung benoa, pantai sanur, pantai jimbaran, pantai legian, pantai nusa dua dan masih banyak lagi.

Baca juga : 6 Jajanan Kaki Lima Khas Bali yang Menggoda Lidah

Nah Keindahan Bali itu ternyata gak hanya sampai di situ aja, masih banyak tempat wisata di Bali selain pantai yang bisa kita coba kunjungi bersama keluarga, pasangan, atau teman dan sahabat. Salah satunya ada pura ulun danu bratan Bali yang sangat menarik perhatianku dengan ciri khasnya yaitu pura yang mengapung. Makanya nih whislist destinasi liburanku tahun ini aku ingin sekali mengunjungi Pulau Dewata dan mengeksplore setiap tempat yang indah di sana.

pura ulun danu bratan

Photo by Aron Visuals from Pexels

Pastinya dengan mengunjungi beberapa tempat tersebut, liburan akan terasa semakin lengkap, menyenangkan dan gak akan terlupakan. Maka dari itu teman-teman juga harus mengetahui beberapa destinasi wisata yang sangat menarik di Bali disamping pantai yang bisa dikunjungi ketika musim liburan tiba.

Pura Ulun Danu Bratan, Pura Hindu Terapung Di Tepi Danau Bratan Bedugul Bali

Yups nanti saat aku mendapatkan kesempatan untuk liburan ke Bali, salah satu tempat yang wajib banget dikunjungi adalah Pura Ulun Danu atau Bratan Pura. Pura Ulun Danu ini merupakan Candi air besar yang ada di Bali. Menurut wikipedia, kompleks candi ini terletak di tepi barat laut Danau Bratan di pegunungan dekat Bedugul.

Menurut informasi yang aku baca-baca nih, sejarah nya Pura Ulun Danu Beratan yang gambarnya tercetak di uang rupiah pecahan 50ribu ini dibangun pada tahun 1634 oleh I Gusti Agung Putu (Raja Kerajaan Mengwi). Pembangunan pura tersebut berfungsi atau ditujukan untuk pemujaan Tuhan, dalam manifestasinya sebagai Tri Murti (Brahma, Wisnu dan Siwa). Untuk memohon kesuburan lahan pertanian, kemakmuran masyarakat, kesejahteraan manusia dan kelestarian alam agar terhindar dari bencana.

Selain keunikan lokasinya, bentuk arsitektur pura juga sangat unik dengan ciri khas arsitektur tradisional Bali. Tempat pemujaan tersebut dibangun dari kayu yang bentuknya seperti pagoda, dengan jumlah 11 tingkatan pada area atap bangunan. Keindahan arsitektur pura juga ditambah dengan keindahan latar belakang perbukitan, serta danau alami yang mengelilingi area pura. Dan yang bikin aku takjub pura ini terlihat mengapung di atas air.

Selain itu nih teman-teman, hal menarik lainnya yang dapat dilihat dan dilakukan saat mengunjungi Pura Ulun Danu Beratan adalah tata kebun dengan banyak jenis bunga, dan lingkungan alam yang masih alami. Pada saat tiba dipintu gerbang masuk tempat wisata Pura Ulun Danu Bratan Bedugul, kita akan langsung disuguhi keindahan candi, keunikan arsitektur pura, suasana asri, udara sejuk dan lingkungan yang bersih banget.

Karena yang aku tahu kalau danau Bratan dikenal sebagai danau “gunung suci”, kawasan ini sangat subur, terletak pada ketinggian 1.200 meter, dan beriklim sangat dingin.

pura ulun danu bratan

photo by : www.baliglory.com

Seperti yang aku bilang tadi pura ini sangat indah dan unik karena pada saat air danau Bratan naik, Pura Ulun Danu Bedugul terlihat seakan mengapung di atas permukaan air danau. Air danau Beratan sangat jernih dan tenang. Pada siang hari kabut tipis mulai terlihat turun menutupi permukaan danau Beratan dan area perbukitan. Jadi daya tarik utama adalah dua pura yang lokasinya ditepi danau dan terlihat terapung dipermukaan air danau Beratan.

Lokasi pura ulun danu yang terletak di desa Candikuning, kecamatan Baturiti, kabupaten Tabanan, Bali ini mungkin cukup jauh dengan jarak tempuh kira-kira 56 km dari kota Denpasar. Tetapi menurutku gak ada salahnya menjadi daftar tempat yang wajib dikunjungi saat kita berlibur ke Bali. Aku sudah gak sabar banget dong untuk segera merealisasikan impian liburanku tahun ini. 🙂


Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

One thought on “Pura Ulun Danu Bratan Bali Destinasi Liburan Impianku Tahun Ini