peluang usaha rumahan

AQUA Home Service, Peluang Usaha Rumahan Meningkatkan Perekonomian Keluarga


AQUA Home Service, Peluang Usaha Rumahan Meningkatkan Perekonomian Keluarga – Di masa pendemi seperti sekarang ini, gak dipungkiri hampir semua lapisan masyarakat terdampak ekonominya, mau pengusaha, pedagang, karyawan, dll. Gak perlu disebutkan lagi satu persatu, tentunya banyak sekali hal yang berubah terkait perekonomian masyarakat akibat pendemi ini hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Berkaitan dengan hal tersebut, AQUA mengadakan program untuk mengajak masyarakat agar bisa bangkit terutama dalam sektor perekonomian. Dengan menyelenggarakan webinar via online. Beruntung nih hari selasa kemarin aku bersama para blogger dan media berkesempatan untuk ikutan webinar yang diselenggarakan oleh AQUA dengan tema Pemberdayaan Perempuan Melalui Usaha Mikro dalam Mendukung Ekonomi Keluarga.

peluang usaha rumahan AQUA Home Service

Hadir juga Tasya Kamila, kemudian ada Deputi Bidang Partisipasi Masyarakat, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) yaitu Bapak Indra Gunawan, dan beberapa nara sumber lainnya dari AQUA yang memberikan banyak banget insight mengenai pemberdayaan perempuan di bidang usaha mikro khususnya di masa pemdemi seperti sekarang ini.

Kementrian PPPA terus mendukung partisipasi perempuan dalam sektor ekonomi melalui berbagai cara. Salah satunya dengan membuka jalan agar lebih banyak perempuan pelaku UMKM dan biasanya pelaku usaha mikro pada umumnya adalah perempuan.

Nah program usaha yang dimiliki AQUA dalam mendukung pemberdayaan perempuan yaitu AQUA Home Service. Kita sebagai perempuan yang juga seorang istri dan ibu, bisa banget lho berkembang dibidang usaha agar bisa mendukung ekonomi keluarga bersama AHS.

Dalam acara tersebut dijelaskan juga bagaimana caranya kita para ibu rumah tangga bisa bergabung menjadi bagian dari AHS, dan betumbuh bersama AQUA. Program AHS ini memberikan insipirasi dan mampu mendorong peran perempuan dalam memperkuat perekonomian melalui UMKM.

Oh iya, acara webinar tersebut disiarkan langsung juga melalui Channel Youtube Sehat AQUA. Agar bisa diakses juga oleh masyarakat secara luas.

peluang usaha rumahan AQUA Home Service

AQUA Home Service Menjadi Peluang Usaha Rumahan Bagi Para Perempuan Maupun Ibu Rumah Tangga

Program AHS memang ditujukan untuk para perempuan. Alasannya perempuan adalah sosok yang kreatif, tekun dan pekerja keras dalam keluarga. Terbukti, banyak perempuan hebat yang saat ini terjun langsung dalam sektor pendidikan, ekonomi bahkan politik.

Pengetahuan berbisnis yang diperlukan perempuan agar dapat memulai usaha mikronya sendiri antara lain adalah pengelolaan keuangan, pelayanan konsumen, dan pemasaran. Semuanya dapat ditemui pada program AQUA Home Service (AHS) yang diinisiasi oleh Danone-AQUA sejak 2008.

Sejalan dengan prioritas Kemen PPPA untuk melibatkan lebih banyak lagi perempuan berwirausaha terutama di sektor mikro mengingat sebagian besar pelakunya adalah perempuan. Program AHS memberdayakan perempuan dengan mengadakan kelas, sesi berbagi, dan pelatihan. Harapannya, para perempuan yang tergabung dalah AHS dapat langsung berpraktik sebagai Duta Kebaikan bagi lingkungan dan keluarganya sekaligus mengambil peran sebagai distributor mikro produk AQUA yang dapat membantu perekonomian keluarga.

 

peluang usaha rumahan AQUA Home Service

AQUA Home Service memiliki lebih dari 8.000 anggota yang mayoritasnya adalah ibu rumah tangga dari berbagai provinsi di Jawa, Sumatra, Kalimantan dan Bali.

Terbukti, dari sesi webinar tersebut juga menghadirkan salah satu Ibu AHS yang sukses membantu perekonomian keluarga dengan berjualan AQUA di rumah.  Salah satunya yaitu Ibu Nani Heryani, pemilik bisnis “AHS Widya” yang berdiri sejak 2010 di Jakarta.

Beliau menuturkan alasannya memulai bisnis sendiri dan bergabung dengan AHS dimulai ketika Ibu Nani berpikir suaminya yang memang bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil, dan beliau menyadari bahwa suaminya tidak bisa bekerja selamanya, karena suatu saaat nanti akan ada waktu pensiun.

“Saya kurang sreg jika kami harus mengandalkan uang pensiunan suami saya sepenuhnya untuk hari tua nanti. Saya ingin membantu meringankan beban suami. Alhamdulillah, saya bertemu program AHS. Dengan pembekalan dari AQUA serta dukungan sesama Ibu-Ibu AHS, saya lebih paham cara mengelola bisnis. Sekarang saya ada 3 karyawan yang membantu untuk menangani 4.000 order setiap bulannya. Saya juga turut aktif membantu Ibu-Ibu AHS baru jika mereka ada pertanyaan tentang bisnis mereka sendiri.” Tutur Ibu Nani pada saat acara webinar kemarin.

Danone-AQUA berharap program AHS terus berkembang ke lebih banyak wilayah di Indonesia agar lebih banyak perempuan dapat menjalankan usaha mikro dan memperkuat ekonomi keluarga.

peluang usaha rumahan

Nah buat teman-teman yang tertarik untuk bergabung, yuk langsung aja kunjungi www.sehataqua.co.id/aqua-home-service/ ya! Selain itu untuk kita para konsumen produk AQUA, melalui AHS juga bisa dipesan via WhatsApp di nomor 0813-888888-73.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *