sewa truk untuk pindahan

Ini Dia Cara Praktis Sewa Truk Untuk Pindahan Rumah 19


Ini Dia Cara Praktis Sewa Truk Untuk Pindahan Rumah – Ngomong-ngomong soal repotnya pindahan rumah, tiga tahun lalu aku sendiri juga punya pengalaman pindahan rumah yang cukup melelahkan. Banyak sekali yang harus diurusi, mulai dari bongkar semua barang dan perabotan rumah, kemudian packing semuanya satu persatu, hingga harus memikirkan bagaimana cara mengangkut semua barang-barang tersebut ke rumah yang baru.

Jadi ceritanya dulu setelah menikah aku sempat mengontrak rumah selama satu tahun di dekat rumah mertua, karena ternyata rumah yang sudah dibeli untuk aku dan suami tempati belum selesai dibangun.

Sebagai pengantin baru yang hanya tinggal berdua saja di rumah kontrakan yang mungil. Rumah kontrakan yang kami tinggali hanya ada 1 kamar, 1 ruang tamu, dapur dan kamar mandi. Dan berhubung hanya ditinggali selama satu tahun saja harusnya sih barang-barang atau perabotan rumahnya gak akan terlalu banyak ya.

sewa truk untuk pindahan

Tapi kenyataanya gak terasa barang-barangnya banyak juga, padahal selama setahun itu aku sudah banyak menahan hasrat ibu-ibu muda yang baru berumah tangga loh untuk belanja perabotan yang besar-besar seperti sofa, dan yang lainnya hehe.. Karena tahu pasti nanti akan repot sekali saat pindahan ke rumah barunya. Aku sendiri sempat kaget sih ketika waktunya pindahan rumah datang, dan melihat semua barang-barang yang harus dipindahkan bisa sampai sebanyak itu. Sampai terpikir rasanya ingin sewa truk sekalian untuk angkut semuanya, huhu.

Tapi waktu itu aku fikir gak mungkin deh bisa sewa truk pindahan, karena belum tahu banyak informasi bisa sewa di mana dan harus bagaimana. Jadi akhirnya pakai mobil pribadi dan sewa mobil tetangga juga untuk angkut barang-barangnya.

Nah kalau sekarang, teman-teman yang mau pindahan rumah gak perlu rempong lagi seperti aku dulu lho. Dan aku mau kasih info penting ini agar lebih banyak yang tahu, kalau sekarang sudah ada cara yang praktis nih bisa sewa truk pindahan via online dengan menggunakan TheLorry. Yups, jaman sekarang semua sudah serba cepat dan online  termasuk untuk urusan sewa truk juga.

Pindahan Rumah Jadi Lebih Mudah dengan Sewa Truk di TheLorry

Jadi TheLorry adalah jasa penyewaan kendaraan berupa van, pickup dan truk on demand yang sangat cepat dan mudah. Gak hanya untuk pindahan rumah saja, tersedia juga untuk pindahan kantor, jasa angkut barang UKM, dan yang lainnya.

sewa truk thelorry

Kita juga gak perlu khawatir dengan keamanan dan kenyamanan selama prosesnya, karena TheLorry bekerja sama dengan mitra pengemudi yang berpengalaman dan terbaik untuk menjamin pengiriman barang sampai tujuan dengan aman.

Sampai saat ini TheLorry memiliki jenis kendaraan beragam yang bisa kita sewa nih mulai dari mobil van, pickup bak, pick up box, atau mau sewa truk engkel bak dan engkel box dengan ukuran paling kecil 200 x 130 x 120 dan kapasitas maksimal 600 kg.

Untuk area layanannya sendiri mencakup seluruh Indonesia lho, TheLorry tentu saja menyediakan layanan sewa truk Jakarta, sewa truk Surabaya, Jabodetabek, dan daerah lainnya.

Cara Menyewa Truk Pindahan di TheLorry

Seperti yang sudah aku jelaskan di atas, cara menggunakan jasa TheLorry itu benar-benar sangat praktis dan cepat karena cukup lewat online saja. Berikut langkah-langkahnya :

sewa truk thelorry

  1. Masuk ke website kami di www.thelorry.com/id untuk pengecekan harga.
  2. Ketik alamat pada kolom “alamat pickup” dan “alamat tujuan” (TheLorry menggunakan alamat yang tertera pada google maps, jadi pastikan alamatnya sudah terdaftar di Google Maps ya untuk memudahkan TheLorry menemukan alamat kita).
  3. Selanjutnya klik “Cek Harga”. Jadi kita juga bisa sekaligus mengecek harganya saat proses pemesanan sewa truk ini dilakukan di websitenya.
  4. Halaman selanjutnya akan menunjukkan harga untuk sekali jalan sesuai dengan alamat yang kita masukan. Jangan sampat terlewat isi alamat lengkap, waktu penjemputan dan tipe bangunan.
  5. Kemudian selanjutnya muncul halaman yang menunjukan layanan tambahan yang disediakan.
  6. Kita dapat memilih layanan tambahan sesuai kebutuhan, misalnya seperti layanan packing, dan yang lainnya. Atau kosongkan saja jika tidak membutuhkan layanan tambahan.
  7. Nah jika kita menambahkan layanan tambahan, harga akan terlihat pada sisi kanan kolom. klik “selanjutnya” dan akan ada kolom yang muncul untuk memasukkan nama dan password. Jika kita tidak ingin mendaftar, bisa langsung klik “lanjut sebagai tamu”. Tapi penting untuk di ingat, untuk layanan Pemesanan Express, kita diharuskan melakukan pendaftaran terlebih dahulu untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.
  8. Halaman terakhir akan menunjukan total harga dari pemesanan kita.
  9. Jangan lupa kita harus mengisi beberapa rincian dasar sebelum dapat melakukan proses check out (keluar).
  10. Jangan ragu untuk kembali ke halaman sebelumnya dan merubah rincian apapun sebelum konfirmasi pemesanan ya. Bisa saja kita mungkin ingin melakukan hal tersebut saat hanya ingin melihat atau mengecek harganya terlebih dahulu.
  11. TheLorry hanya akan menerima pemesanan kita pada saat kita telah melakukan klik pilihan pembayaran (pembayaran di tempat (COD).

Perhitungan Harga Sewa Truk di TheLorry

Pastinya perhitungan harga sewa truk di TheLorry merupakan hal yang paling banyak ingin diketahui kan sebelum kita mencoba menggunakan jasanya. Jadi untuk harganya sendiri perhitungannya cukup fleksibilitas terhadap pelanggan untuk melakukan pemesanan sesuai kebutuhan masing-masing.

Kita bisa memesan truk / mobil pick up dan pengemudi tanpa bantuan dari pengemudi yang kita pesan untuk melakukan bongkar muat atau membawa barang. atau kita juga bisa memesan truk / mobil pick up dengan pengemudi dan tambahan tenaga / bantuan tambahan untuk membawa atau bongkar muat barang.

sewa truk pindahan rumah

Harga yang ditentukan terbagi menjadi 3 bagian, yaitu harga untuk jenis kendaraan, harga dari jarak pengambilan ke tujuan dan harga untuk layanan tambahan. Harga untuk jarak dihitung berdasarkan jarak dari titik ke titik.

Nah untuk harga layanan tambahan adalah harga untuk layanan tambahan yang kita tambahkan pada pemesanan, contohnya tambahan tenaga bantuan, pemasangan / pembongkaran. Jenis kendaraan yang dipilih juga menambah harga secara keseluruhan.

Oleh karena itu, total harga setiap pemesanan akan dihitung berdasarkan jenis kendaraan + jarak + layanan tambahan. Jika pemesanan sewa truk kita membutuhkan layanan tambahan, maka biaya tambahan tersebut akan ditambahkan dengan harga yang pertama kali terlihat pada saat pemesanan pertama kali dilakukan. Dikarenakan semua layanannya dilakukan per sekali jalan (per trip), bukan layanan untuk harian. Untuk lebih jelasnya teman-teman bisa langsung coba lakukan pemesanan di websitenya TheLorry untuk mendapatkan simulasi harganya.

Praktis banget kan sewa truk untuk pindahan jaman sekarang, pengalaman baru nih dalam melakukan pemesanan transportasi untuk pemindahan barang di seluruh Indonesia!


Leave a Reply to Fandhy Achmad Romadhon Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

19 thoughts on “Ini Dia Cara Praktis Sewa Truk Untuk Pindahan Rumah

  • Fandhy Achmad Romadhon

    Jaman sekarang, kemajuan teknologi semakin memudahkan manusia.

    Aku baru tahu ada aplikasi the lorry, aplikasi yang sangat berguna dalam acara pindah pindah rumah atau kontrakan. Sebelum adanya aplikasi ini, ketika ingin pindah rumah pasti seringkali direpotkan dengan acara mencari penyewaan pick up. Namun sekarang berkat TheLorry segalanya menjadi mudah.

  • Rindang Yuliani

    Hmm, kehidupan di kota memang membutuhkan aplikasi macam TheLorry ini. Pick up barang di tempat lama dan menurunkan barang di tempat yang baru jadi ga ribet lagi. Apalagi jika di keluarga jumlah laki2nya sedikit. Hoho.

  • Travel Galau

    Aku ngerasain banget kemarin pindahan pakai mobil sendiri yang super unyu, swift. Ngerasa jarak pindahan cuma 700 meter, sok bisa sendiri aja. Akhirnya kecapekan. Ga praktis bolak balik. Abis mau nyewa kendaraan besar buat pindahan bingung. Sempet ngontak paman yang punya truk, eh semua truknya lagi dipake ngirim pasir. Besok-besok mah aku pakai The Lorry aja. Gampang banget bisa booking online gini.

  • marfa

    buat anak kos yang abis wisuda perlu banget tahu the lorry ini nih, bisa ke luar kota juga nggak sih ini Kak Yes, atau kota tertentu saja? Biar nggak ribetin mana-mana emang pakai jasa ini aja udah beres semua2nya

  • Susi

    TheLorry sudah bisa untuk sewa truk seindonesia,ya? Ini informasi keren dan berguna, lho. Apalagi bagi saya. Saya hanya bisa andalkan ekspedisi lokal untuk kirim barang. Kami sering janjian diambil menjelang truk berangkat karena ingin mebel pesanan di depan jika lokasi dropnya dekat. Ternyata kadang tidak jadi berangkat dalam 1-3 hari karena kurang penuh. Sebel ih, apalagi kaalau ketemu pembeli yang menuntut harus sesuai jadwal.
    Eahh.. malah curhat.

  • Eko Prasetyo

    Lumayan nih kak buat refrensi klw mau pindah rumah, mending sewa truk aja. Prosesnya juga kayaknya lebih gampang & praktis… Nanti deh klw ada yg mw pindahan sy rekomendasi di thelorry.

  • April Hamsa

    Ahahaha bener walau kykya dah nahan2 beli barang, begitu pindah eh barang gak kerasa beranak pinak wkkwwkk 😀
    Tapi pas pindahan juga biasanya sekalian sortir barang yang gak dopakai lagi juga sih.
    Wah skrng gampang ya kalau mau pndahan manfaati aplikasi the Lorry ini

  • Diah Kusumastuti

    Pindahan rumah tuh perlu kesiapan fisik dan psikis emang ya. Capek badan juga jiwa karena harus meninggalkan kenangan di rumah lama. Eaaa… Hihihi.
    Btw dengan The Lorry jadi lebih mudah dong ya acara pindah rumahnya 🙂

  • ruziana

    sekarang semua serba mudah ya
    mau nyari truk pindahan aja ga perlu nanya sana sini
    ingat dulu 15 tahun lalu mau pindah
    nanya sana sini tuk nyari truk
    belum lagi khawatir harganya mahal