okonomiyaki

Resep Okonomiyaki (Japanese Savory Pancake) 15


Assalamualaikum..

Kali ini saya bikin jajanan favorit jaman kuliah dulu, masakan Jepang namanya Okonomiyaki (Japanese Savory Pancake). Video masaknya udah nangkring di channel youtube saya Home Cooking Notes dari tanggal 2 maret kemarin tapi postingan di blognya baru nongol hari ini hehe late post banget ini..

okonomiyaki

Saya memang suka makanan-makanan ala Jepang walaupun kata orang kebanyakan cita rasa masakan Jepang itu hambar, dan anyep, termasuk suami saya juga bukan orang yang suka sekali dengan masakan Jepang seperti saya, palingbanter suami saya sukanya ramen, gyudon / beef bowl yang dari Yoshinoya, dan miso soup aja itu pun baru sekarang-sekarang dia mau saya ajak makan udon, apalagi di ajak makan sushi hihi mesti ada bujuk rayu yang berkepanjangan deh..

Sebenernya udah lama banget mau bikin okonomiyaki di rumah soalnya  suami sebelumnya belum pernah juga makan yang namanya Okonomiyaki, maka dari itu niat untuk bikin Okonomiyaki ini harus terlakasana, karena sayang banget makanan seenak ini cuman saya aja yang doyan hihi saya harus bikin si bapak suami kesayangan bisa ikut-ikutan doyan juga 😀

Okonomiyaki atau ada juga yang menyebutnya martabak Jepang, atau pancake asin Jepang, menurut saya sekilas mirip fuyunghai karena terbuat dari adonan tepung yang dicampur dengan telur dan biasanya isiannya sayuran seperti kol, seafood,daging atau ayam. Menurut Wikipedia, dalam bahasa Jepang, okonomi berarti “suka-suka” (yang disuka, yang diinginkan) dan yaki berarti “panggang” (istilah “goreng” hanya digunakan di Jepang bila makanan digoreng dengan minyak yang sangat banyak). Sesuai dengan namanya, lapisan atas (topping) okonomiyaki bisa disesuaikan dengan selera orang yang mau memakan.

Berdasarkan cara pembuatan dan bahan yang digunakan, okonomiyaki dibagi menjadi dua jenis yaitu Okonomiyaki ala Kansai, irisan kol dicampur dengan adonan seperti sewaktu membuat puyunghai dan Okonomiyaki ala Hiroshima (Hiroshimayaki) yaitu irisan kol hanya diletakkan di atas adonan yang dilebarkan di atas penggoreng seperti sewaktu membuat panekuk. Sepanjang yang saya tau restoran-restoran ala Jepang yang ada di Indonesia kebanyakan menyediakan Okonomiyaki ala Kansai jadi sepertinya di Indonesia sendiri lebih populer Okonomiyaki ala Kansai dibandingkan dengan Okonimiyaki ala Hiroshima.

Karena ini adalah masakan Jepang tentunya ada beberapa bahan yang mungkin asing untuk kita orang Indonesia, karena kita tidak terbiasa menggunakan beberapa bahan tersebut untuk masakan-masakan khas Indonesia, seperti kaldu dashi, aonori (rumput laut bubuk), dan katsuobushi (Ikan cakalang serut). Tetapi jaman sekarang kita sudah sangat mudah untuk mendapatkan bahan-bahan masakan dari luar negeri, termasuk bahan masakan Jepang pun sudah di jual di supermarket-supermarket besar seperti carefour, atau supermarket jepang Papaya, AEON, dan lebih mudah lagi kita bisa membeli lewat online seperti di Tokopedia, dll, bahkan untuk bahan masakan seperti katsuobushi ada ikan cakalang serut buatan lokal.

okonomiyaki

Video cara pembuatannya bisa langsung di tonton aja, dan ini dia resep lengkapnya..

Bahan-bahan :

  • 180 gram kol
  • 100 gram tepung terigu serbaguna
  • 120 ml air
  • 2 butir telur
  • 80 gram dada ayam fillet
  • 1 batang bawang daun
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt dashi instan
  • lada bubuk secukupnya
  • 2 sdm minyak goreng

saus okonomiyaki :

  • 2 sdm saus tomat
  • 2 sdm worcestershire sauce
  • 1/2 sdt gula pasir / madu

topping :

  • mayonnaise jepang
  • katsuobushi
  • aonori / nori bubuk

Bahan okonomiyaki

Cara membuat :

iris tipis kol, bawang daun dan potong kotak dada ayam fillet

panaskan minyak goreng tumis potongan dada ayam, bawang daun, dan kol masak sampai harum dan layu.

masukan terigu ke dalam mangkuk, bumbui dengan garam, lada bubuk dan dashi instan, tambahkan air kemudian aduk rata.

tambahkan tumisan ayam dan kol ke dalam mangkuk, tambahkan telur ayam aduk rata.

panaskan minyak goreng di dalam wajan, tuang adonan membentuk lingkaran.
tutup wajan dan masak dengan api kecil selama 3 menit.

balikan adonan kemudian tutup wajan dan masak kembali selama 3 menit. setelah matang, hidangkan di piring.

buat sausnya : campurkan semua bahan saus kemudian aduk rata.

oleskan saus di atasnya, tambahkan mayonnaise, taburi dengan katsuobushi dan nori bubuk.

Okonomiyaki siap dihidangkan 🙂

Untuk cara memasak yang lebih jelas berikut video yang sudah saya upload di channel Home Cooking Notes saya sertakan disini.. enjoy with this recipe..


Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

15 thoughts on “Resep Okonomiyaki (Japanese Savory Pancake)